728x90 AdSpace

Latest News
UpdateYuk.com. Powered by Blogger.

10 Hal Pendorong Mahasiswa Jadi Sukses


JAKARTA - Kesuksesan mahasiswa enggak cuma soal akademis. Banyak hal lain yang mendorong seorang mahasiswa menjadi sukses di kampus.
Dikutip dari Campus Grotto, Sabtu (2/5/2015). Inilah beberapa hal yang perlu dilakukan agar kehidupanmu di kampus berjalan sukses.

1. Menjalin pertemanan

Biar bagaimanapun penting untuk kamu bisa memperluas pertemanan ketika di kampus. Keluarlah dari zona nyaman dan temuilah orang-orang baru.

2. Duduk di bangku paling depan

Kebiasaan belajarmu dimulai dengan duduk di barisan paling depan, nilaimu pasti akan membaik.

3. Kunjungi pusat karier

Penting untuk bisa membayangkan jurusan dan minat karier yang paling mungkin untukmu. Mendapatkan arahan dari para ahli karier akan memberikanmu pengalaman baru dalam hidup.

4. Memiliki dosen sebagai mentor

Dosen lebih tahu tentang dunia perkuliahan dari siapa pun. Manfaatkan bimbingan dosen untuk membuatmu menjadi mahasiswa yang lebih baik.

5. Menjadi pemimpin di klub

Menjadi bagian dalam sebuah klub atau organisasi dapat memperluas jaringan sosial serta kemampuan profesionalmu. Akan lebih baik lagi jika kamu bisa menjadi pemimpin dalam organisasi tersebut.

6. Lakukan sesuatu yang tidak terpikirkan sebelumnya

Kampus memberikan banyak kesempatan. Tetapi kadang kita terlalu takut untuk mencoba hal baru yang ditawarkan kampus.

7. Miliki mentor profesional

Mentor yang profesional bisa membantumu untuk masa transisi, memberikan saran yang bernilai dan mengarahkanmu mendapatkan kesempatan kerja.

8. Magang

Magang bisa membukakan pintu dan membantumu untuk belajar tentang dunia profesional. Entah itu akan dibayar atau tidak, kesempatan magang ini sangat bermanfaat.

9. Catat pencapaianmu

Ketika kamu melakukan hal ini, kamu akan fokus dengan apa yang kamu butuhkan setiap harinya.

10. Membangun rutinitas pagi

Coba biasakan bangun pagi, sarapan dengan makanan sehat dan beraktivitas lebih awal. Rutinitas pagi hari ini akan membantumu fokus meraih berbagai target. Sebaliknya, bangun siang hanya akan membuatmu terburu-buru dalam melakukan semua hal. (afr)


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: 10 Hal Pendorong Mahasiswa Jadi Sukses Rating: 5 Reviewed By: Unknown